Jumat, 16 Agustus 2013



Semua orang tentulah benci dengan kebohongan. Bahkan, jika seseorang sudah mulai melakukan kebohongan maka akan berlanjut dengan kebohongan-kebohongan lainnya.

Anda tentu tidak suka bukan dengan yang namanya dibohongi? Nah, berikut ini adalah tips cara mengetahui apakah seseorang itu sedang berbohong ataukah tidak berbohong.

1. Mimik wajahnya
Perhatikan mimik wajah dari seseorang tersebut. Biasanya orang yang berbohong mimik muka mereka seperti terlihat tertekan, kedua alis ditarik agak keatas, dan kening agak mengkerut.

2. Keluar keringat
Orang yang sedang berbohong biasanya keluar keringat, tapi hal ini tidak selalu membuktikan bahwa seseorang yang berkeringan itu sedang berbohong, mungkin juga ia sedang merasa gerah atau punya penyakit.

3. Menghindari kontak mata
Orang yang sedang berbohong biasanya selalu menghindari kontak mata langsung dengan lawan bicara, atau memalingkan pandangan dengan lawan bicara.

4. Menelan ludah
Orang yang sedang berbohong saat sedang berbicara panjang lebar dia akan seperti menelan ludah, atau berdehem.

5. Menyentuh telinga
Biasanya, orang yang lagi berbohong suka menyentuh telinga dan belakang leher karena grogi.

6. Terlihat kaku
Perhatikan juga bagian tubuh lainnya, seperti tangan dan kaki. Saat berbohong, biasanya bagian tubuh tersebut terlihat kaku.

Nah, semoga informasi tentang tanda-tanda orang yang sedang berbohong di atas dapat bermanfaat untuk Anda.

0 komentar:

Posting Komentar